Bangun Link Internal Pada Blog Anda

Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk membuat sebuah blog bisa di ikutkan oleh google dalam kompetisi merebut posisi 10 besar dari hasil pencarian, saya yakin blogger manapun ingin blog-nya masuk dalam 10 besar dari hasil pencarian google atau mesin pencari lainnya dengan keyword tertentu.

Selain menerapkan beberapa tips seo seperti meta tag, mengoptimalkan judul blog dan masih banyak lagi tips seo yang bisa membuat sebuah blog bisa menembus posisi 10 besar dari hasil pencarian, tentu banyak lagi tips seo yang bisa membuat blog tersebut masuk dalam 10 besar dari hasil pencarian.

Salah satu cara yang mungkin sering kita lakukan untuk memenuhi faktor seo sebuah blog adalah pertukaran link antara sesama blogger atau web yang menyediakan pertukaran link secara gratis, selain dengan cara tersebut ada beberapa cara yang juga penting untuk kita terapkan jika kita ingin benar-benar menyempurnakan sisi seo dalam sebuah blog, yaitu membangun link internal pada blog itu sendiri, link internal disini adalah sebuah link yang menghubungkan antara satu posting ke beberapa posting yang lain yang ada pada blog tersebut.

Tujuan membangun link internal dalam sebuah blog adalah agar halaman atau posting yang lain dianggap penting oleh google jika posting tersebut saling membacklink satu dengan yang lain, hal ini akan sangat membantu blog tersebut mendapatkan tempat dari hasil pencarian melalui google, link internal ini biasanya dihubungkan dengan kata KLIK DISINI atau BACA DISINI. jika mouse kita arahkan ke kata KLIK DISINI dan BACA DISINI maka itu merupakan sebuah link yang menuju ke posting atau artikel yang lain, hal ini tentu akan menambah page view dari blog tersebut selain mengoptimalkan SEO dengan link internal.
Selain membangun link internal seperti contoh diatas, hal yang perlu diperhatikan adalah selalu memberikan garis bawah pada link tersebut sebagai tanda bahwa itu merupakan sebuah link yang menuju kehalaman yang lain dari blog tersebut dan jangan lupa untuk mencetak tebal [bold] kata yang merupakan link kehalaman yang lain.

Yang juga perlu di ingat dalam isi posting atau artikel adalah penggunaan [bold] atau [italic] untuk keyword dalam isi posting yang berhubungan dengan keyword utama atau kombinasi antara keduanya sehingga terlihat seperti ini :bold italic hal ini juga bisa membuat halaman atau posting dianggap penting oleh google. Terakhir jangan lupa untuk selalu update posting blog Anda minimal 3 posting dalam seminggu karena semakin banyak posting maka akan semakin menambah keyword blog Anda.
smile
◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2011 Tips Facebook | Tips Blog | Tips Komputer is proudly powered by blogger.com