Gangguan Spyware Part I PC kana virus?

bukan lagi hal yang membuat heran. sejak pertengahan decade 1980-an, virus PC telah menyebar. kecepatan penyebaran virus kala itu belum sedahsyat sekarang. maklum, waktu itu orang berbagi file dengan menggunakan disket. file di dalam disket itu diboncengi virus dan menjakiti PC yang mengaksesnya. kecepatan penyebaran virus sekarang jauh lebih cepat. dalam hitungan menit, virus bisa menyerang ribuan PC. kenapa bisa begitu?

maklum sudah ada internet. e-mail, halaman situs web, aplikasi peer to peer dan berbagai fasilitas lain di internet bisa diboncengi oleh virus. lebih canggih lagi, kini virus bisa menyebar lewat aplikasi instant messaging, sebangsa Yahoo! Mesengger, ICQ, dan MSN Messengger.
Bandingkan saja virus Jerusalem yang menyebar di tahun 1987 dengan virus Sober yang menyerang di tahun 2003. Virus Jerusalem dikategorikan oleh Symantec sebagai virus yang penyebarannya Cuma 0-49 PC. Sober juga dinilai oleh Symantec, menyerang lebih dari 1000 PC. Bandingkan perbedaannya!
Virus Jerusalem menyebar lewat disket, sedangkan virus Sober menyebar lewat e-mail. jelaslah, mudah diterka siapa yang menyebar lebih cepat.

Tidak Hanya Virus
Istilah “virus” sudah menjadi umum. saking umumnya, nyaris seluruh perangkat lunak yang mengganggu komputer disebut-virus. Spyware dibilang virus, Trojan dibilang virus, adware dibilang virus, worm juga dibilang virus. padahal, mereka bukan virus.
mereka bersama virus disebut dengan istilah malware.
malware adalah suatu singkatan. kepanjangannya adalah malicious software. Artinya kira-kira suatu perangkat lunak yang dibuat untuk mengganggu system pada PC. biasanya, malware menyerang diam-diam, tanpa sepengetahuan pemilik PC.

Mari kenali setiap malware
*pertama, worm. malware ini bisa menggandakan dirinya sendiri untuk menyebar di jaringan. beda dengan virus, worm tidak perlu file induk. ia bisa berupa file sendiri.

*kedua, spyware. nah, kalau malware ini ditugasi untuk mengumpulkan informasi yang ada pada PC tempat dia berada. informasi itu bisa berupa apa saja: kebiasaan seseorang berinternet, nama pengguna, kata sandi, nomor kartu kredit, dan lain2. biasanya, spyware tidak merusak system. tapi kalau PC terhubung dengan internet, kecepatan berinternet bisa terganggu karena spyware terus-menerus mengirimkan informasi.

*ketiga, Trojan. tojan dikirim oleh pembuatnya sebagai suatu perangkat lunak yang berguna bagi pengguna PC. padahal, ada udang dibalik batu. dibalik perangkat lunak yang ‘baik” itu, ada perangkat lunak lain yang merusak, mencuri atau berkelakuan lain yang merugikan.

*keempat, adware. adware ini singkatan dari advertising-support-ed software. malware ini akan memunculkan iklan lewat, biasanya lewat jendela browser. iklan-iklan ini bisa sangat mengganggu.

*terakhir, virus. mirip worm, virus bisa menggandakan diri. namunbiasanya, virus membonceng file lain. ia menggantikan file asli dengan file yang telah diinfeksinya.

◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2011 Tips Facebook | Tips Blog | Tips Komputer is proudly powered by blogger.com