Ada apa dengan TANJUNG BIRA ?

“Opini Dari Seorang yang Terbelakang Dari Segi Pemikiran”

Ada apa dengan Tanjung Bira?, mungkin pertanyaan ini menjadi layak untuk dilontarkan terhadap pemerintah daerah Kab.Bulukumba, lebih khusus kepada Disbudpar Kab. Bulukumba selaku penanggung jawab yang mengurusi masalah Pariwisata.

Tanjung Bira, salah satu Pariwisata andalan Kab. Bulukumba yang secara geografis terletak di Kec. Bontobahari dimana slogan” BUTTA PANRITA LOPI” yang di gunakan Pemerintah Kab. Bulukumba berasal dari TANAHBERU KEC. BONTOBAHARI, tetapi apa korelasi antara penggunaan slogan BUTTA PANRITA LOPI dengan KEC. BONTOBAHARI dari segi Infrastruktur?. ini salah satu pertanyaan yang mungkin perlu juga untuk di jawab.

sebagai warga KEC. BONTOBAHARI khususnya TANAHBERU, sangat wajar jika kita mempertanyakan kinerja dari DISBUDPAR Kab. Bulukumba untuk mengurusi masalah Pariwisata, khususnya TANJUNG BIRA yang kita banggakan. Bagaimana tidak, TANJUNG BIRA yang begitu mempesona di mata Wisatawan, ternyata akses menuju TANJUNG BIRA sangat-sangat memprihatinkan, saya berasumsi bahwa minimnya minat Wisatawan Asing maupun Lokal melirik TANJUNG BIRA, berpengaruh cukup signifikan terhadap akses menuju (ASPAL) TANJUNG BIRA yang tidak mulus alias bergelombang layaknya bantal guling ditengah jalan. Ditambah lagi dengan Promosi yang kurang, perlu untuk dicatat bahwa promosi tidak harus dilakukan melalui media yang mungkin harganya cukup mahal, akan tetapi masih ada alternative lain yang bisa di tempuh.

Saya terkesan dengan DISBUDPAR Kabupaten Kepulauan Selayar, yang begitu gencar mempromosikan Pariwisata mereka TAKABONERATE, sejauh pengamatan saya ketika berkunjung ke Kab. Selayar hampir setiap MOBIL DINAS terpasang Sticker maupun Baliho kaca belakang yang mengambarkan keindahan TAKABONERATE, alhasil beberapa Artis ternama sudah pernah menyambangi TAKABONERATE, meskipun kedatangan sejumlah Artis ke TAKABONERATE, mungkin tidak memperoleh Info melalui Sticker mobil, tetapi nilai Positif dari kedatangan para Artis sangat besar, mengapa? Hampir setiap kegiatan Para Artis selalu di ikuti Wartawan, ini artinya jika TANJUNG BIRA bisa di Kunjungi oleh salah satu Artis ternama, dengan sendirinya TANJUNG BIRA akan Terkenal ke seantero Negeri ini. Hal ini yang tidak di optimalkan oleh para pengambil kebijakan di Kab. Bulukumba.

Terakhir, harapan saya kepada Para pemimpin Kab. Bulukumba di masa yang akan datang agar lebih memperhatikan salah satu potensi PAD seperti Obyek Wisata, “JANGAN TERLALU BANYAK DUDUK DI BALIK MEJA”
◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2011 Tips Facebook | Tips Blog | Tips Komputer is proudly powered by blogger.com