Sebenarnya secara otomatis tanpa melakukan Ping sekalipun Search Engine akan meng-crawl blog anda bila ada artikel terbaru apalagi posting yang asli alias bukan copy paste dari blog lain, Search Engine pasti sangat senang.
Fungsinya Ping adalah memberi informasi kepada Search Engine bahwa kita baru saja mengupdate posting terbaru, tetapi jangan juga terlalu sering, karena kalau terlalu sering bisa-bisa Search Engine menganggap anda “Spammer”.
Untuk melakukan Ping anda tidak perlu bayar, sebab banyak penyedia jasa layanan Ping secara gratis, cara menggunakannya juga tidak sulit, cukup isi URL dan Judul Blog Anda, lalu centang pada pilihan yang tersedia atau Check all dan tunggu proses Ping sampai selesai.
Jika sudah selesai berarti update blog anda sudah sukses terdeteksi oleh Search Engine yang terdaftar pada situs Ping Service.
Berikut ini beberapa situs Ping Service yang bisa Anda gunakan:
- http://pingoat.com
- http://mypagerank.net
- http://pingomatic.com
- http://feedshark.brainbliss.com
- http://autopinger.com
- http://www.pingmyblog.com
- http://bpinger.com